JATENGPRESS, KARANGANYAR – Para kades dan perangkat desa (perdes) di 11 desa wilayah Kecamatan Karangpandan, Karanganyar, Jateng menghadiri Silaturahmi dan Sosialisasi Program Kerja Karanganyar Hebat oleh Rober Christanto, bakal calon bupati yang diusung PDI Perjuangan Karanganyar pada Pilbup 2024, Selasa (13/8). Dalam forum tersebut, Rober didampingi para pensiunan pejabat eselon.
Di forum yang digelar di Jimbaran Resto Karangpandan itu, para pensiunan ASN tersebut menyampaikan dukungannya ke Rober Christanto. Mereka juga meminta para kades maupun perangkat desa menerima itikad Rober untuk melakukan sosialisasi sampai ke tingkat rumpun warga.
Utomo Sidi Hidayat, mantan Kepala Dispermasdes dan Kepala Kantor Inspektorat daerah Karanganyar mengatakan dirinya hafal betul karakteristik pejabat tingkat desa. Selama bermitra dengan mereka di kedinasan, banyak suka duka dilalui.
“Saya meminta maaf dulu saat di Inspektorat sering bersinggungan dengan panjenengan. Tapi tipikal kades dan perangkat di sini mudah menerima yang kulonuwun. Ini pak Rober. Sudah semua mengenal. Beliau juga kerabat dekat saya,” kata Utomo mengenalkan Rober.
Selain dirinya, hadir pula pensiunan eselon dua lain seperti Murseno, Sucahyo dan lainnya. Mereka berharap Rober membawa perubahan lebih baik untuk Karanganyar.
Sementara itu Rober Christanto dalam sosialisasi bertagline Saestu Ngabekti Mboten Blenjani mengapresiasi kehadiran dan respons positif para undangan. Ia menyebut pertemuan kali ini terkompak. “Ini pertemuan terkompak di Karangpandan,” ujarnya.
Ia melanjutkan sambutannya pada inti acara, yakni meminta izin bakal menyambangi sampai ke rumpun warga. Ia meyakini dirinya mampu memberikan manfaat lebih untuk Karanganyar. Apalagi, ia didukung pentolan PDI Perjuangan yang saat ini menjabat di posisi strategis seperti Sumanto (Ketua DPRD Jawa Tengah) dan Dolfie OFP (DPR RI).
“Kita punya Pak Sumanto dan Pak Dolfie yang sudah membawa aspirasi untuk pembangunan Karanganyar,” katanya.
Rober dan timnya mengagendakan pertemuan-pertemuan lainnya di lokasi berbeda hingga 15 Agustus mendatang. Rober berharap mendapat banyak masukan dan pesan konstruktif dari para kades, lurah dan perangkat pemerintahan desa/kelurahan bagi dirinya yang nyalon bupati. (Abdul Alim)