Sah! Yophi Prabowo-Lukman Hakim Dapatkan Rekom dari PPP untuk Pilkada Purworejo

Jatengpress.com, Purworejo – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akhirnya memberikan rekomendasi kepada Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Purworejo, Yophi Prabowo-Lukman Hakim. Rekomendasi diterima oleh Yophi Prabowo dan Lukman Hakim langsung di Kantor DPW PPP Jawa Tengah, Senin (19/08/2024).

Rekomendasi diserahkan oleh jajaran Pengurus DPW PPP Jawa Tengah yaitu KH Istajib (Wakil Ketua DPW) serta KH Naryoko (Wakil Ketua DPW) serta jajaran pengurus DPW lainya. Hadir pula Ketua DPC PPP Purworejo, Muhamad Kartika Zulhala (Lala) beserta jajaran DPC PPP Purworejo serta beberapa pengurus DPC Partai Demokrat Kabupaten Purworejo.

Sebelumnya, dilakukan prosesi pemakaian jas PPP kepada Lukman Hakim sebagai simbol telah ‘dinaturalisasi’ menjadi kader partai berlambang Ka’bah itu. Lukman Hakim sendiri bukan sosok baru di Kabupaten Purworejo. Ia pernah menjabat sebagai Komandan Kodim (Dandim) 0708 Purworejo dua tahun lalu.

“Alhamdulillah hari ini kita menerima amanah dari PPP, kami mengucap syukur dan terimakasih atas kepercayaan yang sudah diberikan kepada kami. Ini tentu menjadi tambahan motivasi bagi kami untuk berikhtiar di Pilkada mendatang,” tutur Yophi dalam rilis yang disampaika oleh Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) DPC Partai Demokrat, Senin (19/08/2024).

Yophi menambahkan, sebelumnya banyak masukan dan keinginan untuk memadupadankan/mengolaborasikan antara nasionalis dan religius.

“Karena di Purworejo ini kan kita tahu sangat kompleks. Jadi banyak rakyat yang berharap dengan perpaduan Nasionalis – Religius akan bisa lebih menyikapi dan mengayomi masyarakat Purworejo,” ujar Yophi.

Setelah mendapatkan rekomendasi dari dua Partai, yakni Demokrat dan PPP, maka ihtiar selanjutnya Bapaslon ini akan melakukan persiapan pendaftaran pada 27 sampai 29 Agustus mendatang. Yophi-Lukman juga akan terus bersilaturahmi untuk meminta restu dari masyarakat selaku yang mempunyai mandat.

“Demokrat dan PPP sepakat bersama-sama dengan dasar niat dan tekad yang sama untuk berkontribusi bagi Purworejo. Tidak ada kepentingan yang lain selain untuk kepentingan bersama masyarakat,” tegas Yophi.

Sebelumnya, pasangan Yophi-Lukman juga telah menerima rekomendasi dari Partai Demokrat. Rekomemdasi tersebut diserahkan secara langsung oleh Ketua Umum Partai Demojrat, Agus Harimurti Yudhoyono di Kantor DPP.

Koalisi Partai Demokrat-PPP, memiliki kursi di DPRD sebanyak 11 kursi dari hasil Pileg 14 Februari 2024 lalu. Dengan perincian, Demokrat 7 kursi dan PPP 4 kursi.

Sedangkan untuk mendapat tiket maju dalam kontestasi Pilkada 27 November 2024 mendatang, Bapaslon harus diusung oleh Parpol atau gabungan Parpol dengan minimal 9 kursi. NING