Jatengpress.com, Magelang – Jalan raya Magelang-Yogyakarta, kembali minta korban, Selasa (13/1/2026). Seorang penggembala bebek, Rohman (49), warga Desa Bumirejo, Kecamatan Mungkid, Magelang, tewas tertabrak truk H 9856 CQ.
Peristiwa nahas tersebut terjadi sekitar pukul 08.27 WIB di tikungan TPR Pare. Kejadian tersebut masuk klasifikasikan kecelakaan lalu lintas berat.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Magelang, Ipda Ricky S Hartono, membenarkan adanya laka lantas itu. Dia mengatakan; kecelakaan bermula saat truk melaju dengan kecepatan tinggi di jalur yang menikung.
Truk H 9856 CQ disopiri Iswahyudi (40), warga Bantul, melaju menuju ke arah Magelang. Sampai t di lokasi kejadian, diduga truk hilang kendali.
“Truk oleng ke kiri hingga menabrak pejalan kaki yang sedang menggembala bebek di bahu jalan,” jelas Ipda Ricky S Hartono.
Akibat benturan keras, korban menderita luka bagian kepala dan sempat mendapat perawatan medis di RSUD Merah Putih. Namun, nyawanya tak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia.
Selain itu, korban lainnya adalah RA (32), warga Kecamatan Dlingo, Bantul. Pria ini mengalami luka sobek di kepala serta lecet bagian kaki dan dirawat di RSUD Merah Putih.
Mengenai kerugian materi, menurut Ipda Ricky, ditaksir mencapai Rp1 juta. Untuk memastikan penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan petugas Kepolisian.
Polisi mengimbau, seluruh pengguna jalan untuk lebih berhati-hati, khususnya saat melintas di jalur rawan kecelakaan dan jalan menikung. Agar menyesuaikan kecepatan demi keselamatan bersama. (TB)






