Jatengpress.com, Karanganyar – Dalam semangat memperkuat kebersamaan dan solidaritas antar sesama, Senkom Mitra Polri Kecamatan Mojogedang menggelar kegiatan gowes dan bakti sosial pada Minggu (4/1). Kegiatan yang dilaksanakan di Kampung Wisata Embung Setumpeng, Desa Gentungan tersebut berlangsung lancar dan sukses.

Kegiatan ini mengusung tagline Satu Kayuhan, Jutaan Kebaikan Demi Keberlangsungan Senkom PRIMA, sekaligus menjadi bagian dari implementasi program kerja tahunan Senkom Mojogedang tahun 2026 dengan tema Sehat dan Berdaya Guna.
Sejumlah pejabat dan tokoh hadir dalam kegiatan tersebut, di antaranya Camat Mojogedang, Kapolsek Mojogedang, Danramil Mojogedang, Ketua Senkom Kabupaten Karanganyar, Kepala Desa Gentungan, serta Pembina Senkom Kecamatan Mojogedang.
Camat Mojogedang Agus Dwitanto yang baru dilantik beberapa hari sebelumnya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut.
“Senkom Mojogedang sudah selalu inovatif mengadakan kegiatan dan sangat mendukung adanya kegiatan sosial semacam ini,” ujar Agus Dwitanto saat memberikan sambutan.
Ketua Panitia Penyelenggara, Suwadi, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut terdiri dari beberapa rangkaian.
“Rangkaian kegiatan hari ini dimulai dari gowes ratusan personel, dilanjutkan bakti sosial berupa pemberian 10 paket peralatan sekolah bagi anak kurang beruntung, serta penebaran benih ikan nila sebanyak 3.000 ekor di Embung Setumpeng oleh Forkopimcam,” jelasnya.
Kegiatan ditutup dengan pembagian puluhan hadiah door prize serta dua ekor kambing kepada peserta yang beruntung di Rumah Tani Gentungan. Melalui kegiatan ini, Senkom Mojogedang berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kesehatan dan kepedulian sosial. (Abdul Alim)







