Jatengpress.com, Karanganyar — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Karanganyar menggelar aksi lingkungan dan sosial bertajuk “Merawat Pertiwi” pada Jumat (23/1/2026). Kegiatan tersebut digelar bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri.
Aksi yang dipusatkan di wilayah Jetis, Kelurahan Karanganyar, Kecamatan Karanganyar, diikuti kader partai, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Karanganyar, relawan, serta masyarakat setempat. Sejumlah kegiatan dilakukan, mulai dari penanaman pohon, penebaran benih ikan di perairan lokal, hingga doa bersama.
Ketua DPC PDI Perjuangan Karanganyar, Rober Christanto, mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian partai terhadap pelestarian lingkungan sekaligus penguatan ketahanan pangan berbasis masyarakat.
“Lingkungan yang terjaga adalah fondasi kehidupan. Penanaman pohon dan penebaran benih ikan ini diharapkan memberi manfaat jangka panjang bagi warga,” ujarnya di sela kegiatan.
Selain aksi lingkungan, DPC PDI Perjuangan Karanganyar juga menyalurkan bantuan sosial kepada warga terdampak bencana angin puting beliung di Kecamatan Karangpandan. Bantuan diserahkan langsung kepada warga sebagai bentuk empati dan solidaritas partai di tengah musibah.
Menurut Rober, peringatan hari lahir Megawati Soekarnoputri sengaja dikemas sederhana dan menyentuh kebutuhan masyarakat. “Kami ingin perayaan ini tidak sekadar seremonial, tetapi memberi manfaat nyata bagi rakyat,” katanya.
Kegiatan ditutup dengan tumpengan dan doa bersama yang diikuti seluruh peserta. Melalui aksi “Merawat Pertiwi”, PDI Perjuangan Karanganyar menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, baik melalui kerja-kerja sosial maupun kepedulian terhadap kelestarian lingkungan. (Abdul Alim)





